Seattle Central
Library merupakan bangunan 11 lantai dengan tinggi 56m. Terletak di Downtown
Seattle, Washington, Amerika Serikat. Bangunan yang terbuat dari kaca dan besi
ini dibuka pada tanggal 23 Mei 2004. The Seattle Central Library memiliki luas
33.700m2. The Seattle Central Library didesain oleh Rem Koolhaas,
menggabungkan konsep futuristik dengan fungsi dari perpustakaan itu sendiri.
Tampilan luar yang didominasi kaca membuat bangunan 11 lantai ini tak nampak
seperti sebuah perpustakaan. Konsepnya adalah penciptaan kembali perpustakaan
sebagai jalur akses ke informasi melalui berbagai media sesuai dengan perkembangan
zaman. The Seattle Central Library ini memiliki gaya arsitektur Post-modern. Dengan bentuk yang terkesan
monoton dan terlihat sama. Bentuk bangunan yang tidak terlihat seperti
perpustakaan ini membuat saya tertarik. Karena Arsitekturnya yang terlihat beda
dan membuat bangunan ini memiliki ciri tersendiri sehingga mudah dikenali oleh
masyarakat.
Seattle Central Library dirancang oleh Remment Lucas "Rem" Koolhaas adalah Arsitek Belanda yang lahir pada 17
November 1944. Remment Lucas Koolhaas merupakan lulusan dari Architectural
Association School of Architecture, dan Cornell University. Beberapa karyanya yang
terkenal antara lain Casa da Música in Porto, Seattle Central Library, Netherlands Embassy Berlin, dan China Central Television Headquarters.
Pada tahun 2000 Rem Koolhaas memenangkan Pritzker
Prize, penghargaan yang diberikan kepada Arsitek atas jasanya
dibidang Arsitektur. Pada tahun 2008.
Perspektif Seattle Central Librarry
Tampak Depan Seattle Central Library
Tidak ada komentar:
Posting Komentar